Personel Jajaran Kodim 0208/Asahan Bersama Personel Polri Tunjukkan Kekompakan Hadang Covid-19

Tanjung Balai  |  Guna untuk memutus mata rantai penyebaran Virus Covid 19 di wilayah Binaan, maka Bintara Pembina Desa Babinsa Koramil 17/Datuk Bandar jajaran Kodim 0208/Asahan, Serda B. Manurung turut serta melaksanakan pengawasan protokol kesehatan bersama Bhabinkamtibmas dan Personel Brimob di wilayah binaan. Giat tersebut berlokasi di Kelurahan Sei Raja, Kecamatan Sei Tualang Raso, Kota Tanjung Balai, Minggu (14/03/2021).

Babinsa selalu bersinergi dengan Bhabinkamtibmas maupun instansi terkait terus melakukan pendisiplinan penerapan protokol kesehatan di masing-masing wilayah binaannya. Seperti yang dilakukan oleh Serda B. Manurung bersama Bhabinkamtibmas dan Personel Brimob yang melakukan pendisiplinan protokol kesehatan terhadap warga yang keluar masuk Desa. Serda B. Manurung menjelaskan, bahwa penerapan “one gate sistem” ditiap desa dan kelurahan merupakan salah satu cara yang cukup efektif guna menekan penyebaran Covid-19. “Menjadi tanggung jawab Babinsa yang secara langsung berbaur dengan masyarakat di desa binaaan, untuk mengambil peran penting dalam mengedukasi dan mengimbau warga untuk mematuhi protokol kesehatan,” ungkapnya.

Bacaan Lainnya

Serda B. Manurung juga menambahkan pendisiplinan protokol kesehatan terhadap warga di masa pandemi Covid-19 menjadi salah satu fokus kegiatan Babinsa jajaran Kodim Asahan dalam melaksanakan tugas pokok di masing-masing wilayah binaannya.

“Selain melaksanakan fungsi pengawasan dan penegakkan disiplin, secara berjenjang, Babinsa juga akan melaporkan tingkat kepatuhan warga terhadap protokol kesehatan di masing-masing wilayah binaannya,” jelas Serda B. Manurung.

Pos terkait