Danrem 023/KS Sambut Kunjungan Kerja Wakapolri Ke Wilayah Tapanuli Selatan

Padang Sidimpuan  |  Komandan Korem 023/KS Kolonel Inf Febriel B. Sikumbang, SH, M.M bersama Forkopimda Kabupaten Tapanuli Selatan menyambut kunjungan Kerja Wakapolri diwilayah Kabupaten Tapsel, Selasa (03/08/2021).
Danrem menyampaikan kunjungan kerja Wakapolri Komjen Pol Dr. Drs. Gatot Edy Pramono, M.Si ke wilayah Korem 023/KS khususnya Kabupaten Tapanuli Selatan dalam rangka meninjau Rumah Sakit Bayangkara di Kecataman Batang Toru, Kabupaten Tapsel.

Bacaan Lainnya

Danrem didampingi Forkopimda mengucapkan selamat datang kepada Bapak Wakapolri yang telah datang di wilayah Korem 023/KS tepatnya di Kabupaten Tapanuli Selatan, Danrem menyampaikan kepada Wakapolri bahwa Sinergritas TNI-Polri diwilayah sangat solid dan kompak.


Danrem menyampaikan khusunya Forkopimda Kabupaten Tapsel selalu mengedepankan pendekatan kepada Masyarakat dalam dalam menyelesaikan permasalahan sosial di daerah TNI-Polri, Pemda selalu bekerjasa dalam berbagai kegiatan terutama saat menangani Pandemi Covid-19, ”ucap Danrem”.
Hadir menyambut antara lain Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak, Kakorbinmas Baharkam Polri Irjen Pol Suwondo Nainggolan, Kapusdokkes Polri Brigjen Pol DR. dr. Rusdianto, M.M, Karo Penmas Divhumas Polri Brigjen Pol Rusdi Hartono, M.Si, Karobinops Sops Polri Brigjen Pol Roma Hutajulu, Sekpri Wakapolri Kompol Dedy Anung Kurniawan, S.I.K, Danrem 023/KS Kolonel Inf Febriel Buyung Sikumbang. SH, M.M, Bupati Kabupaten Tapsel Dolly Putra Parlindungan Pasaribu, Dandim 0212/TS Letkol Inf Rooy Chandra Sihombing S.I.P, Kapolres Tapsel AKBP Roman Smaradhana Elhaj S.I.K.(red/Penrem 023/KS)

Pos terkait