TerobosNews. Sei Bingai,Jumat 16 maret 2019 pukul 09.15 wib.Serka Iqbal Babinsa Ramil 03/Sei Bingai Kodim 0203/Langkat melaksanakan kegiatan pendampingan, membantu petani sosillisasi tentang hama jagung di lahan milik bapak waspodo bertempat di desa gunung Ambat Kec Sei Bingai.
Adapun yang dilakukan dalam kegiatan pendampingan tersebut adalah membantu petani dengan tujuan agar pertumbuhan tanaman jagung menjadi subur sehingga hasil panen lebih baik dan meningkat. Babinsa bersama pemilik lahan jagung desa Gunung Ambat kec sei bingai, Luas Hamparan : 8 rante, Jenis jagung : bisi18, Pemilik Lahan :bapak waspodo.
Selanjutnya Babinsa menyampaikan kepada pemilik lahan bapak waspodo apabila ada hal-hal penting yang mau di bantu agar segera menginformasikan kepada Babinsa,sehingga Babinsa dapat membantu semaksimal mungkin atas permintaan Masyarakat binaannya, dan lebih lanjut Babinsa juga menghimbau Masyarakat petani agar kiranya tidak sungkan menyapa Babinsa sehingga terpelihara hubungan kekeluargaan yang harmonis.
Selain itu dalam kegiatan tersebut pemilik lahan desa binaan Babinsa Koramil 03/Sei Bingai membahas tentang bagaimana menciptakan swasembada pangan agar Masyarakat petani Kec Sei Bingai makmur dan sejahtera.
Dengan kegiatan ini dilakukan dengan tujuan agar Masyarakat petani Desa Gunung ambat dapat semaksimal mungkin mempererat hubungan antara Masyarakat dengan Babinsa Koramil 03/Sei Bingai Kodim 0203/Langkat, serta selalu tercipta kedekatan TNI Manunggal dengan Rakyat.
Bapak waspodo menyampaikan rasa terima kasih atas hadirnya Babinsa dan TNI khususnya, Masyarakat Desa gunung Ambat berharap agar kegiatan ini dapat terus berlangsung antara Babinsa dengan Masyarakat, sehingga ketahanan pangan mampu terjaga dengan baik. (Sumber.Dim0203/Lkt)