Rapat Musahwarah Mediasi Perbaikan Jalan Transportasi Dihadiri Personel Jajaran Kodim 0208/Asahan

Asahan  |  Dalam rangka kegiatan pembinaan kewilayahan, kegiatan Musdes RKPDes ini memiliki tujuan agar terwujudnya perencanaan desa dalam usaha mewujudkan rencana pembangan jangka menengah desa. Dan tercapainya pemanfaatan potensi desa secara maksimal, efisien, efektif dan ekonomis dalam pembangunan desa menuju desa yang maju, mandiri dan sejahtera, dalam hal ini Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil14/Bandar Pasir Mandoge jajaran Kodim 0208/Asahan Serda M. Amin turun kewilayah binaan untuk melaksanakan  kegiatan Rapat Musahwarah mediasi perbaikan jalan transportasi antar jalan silau Jawa menuju Desa Sei Nadoras, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Desa Sei Nadoras Kecamatan Bandar Pasir Mandoge Kabupaten Asahan, Rabu (15/09/2021).

Pada pelaksanaan kegiatan Rapat Musahwarah mediasi perbaikan jalan transportasi antar jalan silau Jawa menuju Desa Sei Nadoras tersebut turut serta dihadiri oleh, Camat Bandar Pasir Mandoge Bapak Muliadong Sitirus, Kanit Reskrim ipda  Leberti Manurung, Ketua KUD PELITA Bapak Paguan Manurung, Askep PTPN IV Bapak Janson Sirait, Kades Silau Jawa Bapak Sulasno dan Masyarakat Desa Silau Jawa.

Pada pelaksanaan kegiatan tersebut Babinsa mengatakan, Rapat Musdes RKPDES tahun anggaran 2021 ini yang dibahas untuk perencanaan pembangunan di wilayah Desa binaan melalui penggunaan alokasi dana desa (ADD) dan Dana Desa (DD) untuk Tahun Anggaran 2021. “rapat Musyawarah Desa ini meliputi Pembangunan sarana prasaranan dan infrstruktur desa, kegiatan ini yang akan di usulkan pada anggaran tahun 2021 Desa Sei Nadoras” kata Babinsa.

 

 

Pos terkait