Tanjung Balai | Kegiatan Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 08/Pulau Buaya jajaran Kodim 0208/Asahan Serma Subandi turun kewilayah desa binaan untuk turut serta melaksanakan kegiatan Pemantauan Suntik Vaksin Covid 19 dari Dinas Kesehatan Puskesmas Pematang pasir terhadap keluarga pengusaha PT Halindo dan karyawan PT Halindo yang pertama dan tetap menghimbau agar selalu mengikuti protokol kesehatan 3 M.
Dalam pelaksanaan kegiatan suntik Vaksin Covid-19 tersebut yang dilaksanakan bertempat di PT Halindo Jalan Burhanuddin Lingkungan 2 Kelurahan Perjuangan Kecamatan Teluk Nibung Kota Tanjung Balai, Kamis (06/05/2021).
Pada kegiatan Pemantauan Suntik Vaksin Covid 19 dari Dinas Kesehatan Puskesmas Pematang pasir terhadap keluarga pengusaha PT Halindo dan karyawan PT Halindo tersebut turut serta dihadiri oleh, Ibu Sinta Direktur PT. Halindo. Bapak dr. Rahmat Bernardus Simamora Dokter Puskesmas P. Pasir. Ibu Juriah Ka Puskesmas P. Pasir. Inu Bidan Eriana Kel. Perjuangan. Bapak Syafrizal Humas PT. Halindo. Kegiatan berjalan aman dan tertib.