Batu Bara | Babinsa memiliki peran yang sangat penting dalam mendampingi petani dan mengendalikan hama burung. Mereka memberikan bantuan dan panduan kepada petani terkait berbagai kegiatan pertanian, seperti penanaman, pemupukan, persiapan lahan, dan panen. Selain itu, mereka juga memberikan motivasi kepada petani untuk memelihara semangat dan dedikasi dalam merawat tanaman mereka. Selain itu, Babinsa juga terlibat dalam mengendalikan hama burung dengan berbagai metode, seperti penggunaan boneka menakut-nakuti, penggunaan kincir angin dengan kaleng, jaring, plastik berkilauan atau pecahan CD, pemutaran suara burung yang mengganggu, penggunaan speaker ultrasonik tenaga surya yang terintegrasi dengan sensor gerak, serta pemanfaatan aroma yang tidak disukai oleh burung.
Kegiatan ini dilaksanakan untuk memantau hasil usaha petani yang sudah bekerja dengan maksimal. Selain itu juga untuk memantau kerusakan yang diakibatkan oleh hama burung yang terus menerus memakan butir padi disawah, dalam kesempatan tersebut seperti halnya yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 01/Medang Deras jajaran Kodim 0208/Asahan Sertu Aidil Amsyah turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Han Pangan pendampingan kepada petani dilahan sawah Bapak Yanuar Poktan Sei Bolang Dusun Kuala seluas 9 rante,mengusir hama burung yang dapat merusak hasil panen bertujuan membantu petani dalam mengatasi hama burung hingga tercapai hasil panen yang memuaskan bagi petani, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Desa Medang Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batu Bara, Senin (12/02/2024).
Dalam kesempatan itu Babinsa Sertu Aidil Amsyah juga membantu petani dengan peralatan seadanya mengusir buring pemakan bulir padi tersebut, hal ini dilakukan untuk mengurangi kerusakan pada batang dan meminimalisir rontoknya bulir padi yang diakibatkan hama burung. Para petani dari kelompok tani merasa sangat senang dan antusias dengan adanya Babinsa yang mau ikut terjun langsung kesawah membantu mereka. “Kami tentunya sangat senang dengan adanya bapak Babinsa mendampingi kami, kami mersa sangat diperhatikan oleh Babinsa,” kata Bapak Yanuar.
Selain itu para petani ini juga sangat senang bekerjasama dengan Babinsa karena semua keluhan dan saran mereka didengarkan dan disalurkan oleh Babinsa kepada Dinas Pertanian. “Hal ini memang saya lakukan sebagai program kerja harian di desa untuk mendampingi petani guna mensejahterakan mereka melalui kegiatan pertanian ini,” ungkap Sertu Aidil Amsyah.