Para Danramil Jajaran Kodim 0208/Asahan Mengikuti Penyuluhan STBM Di Aula Koramil 17/DB Tanjung Balai

 

 

Bacaan Lainnya

TerobosNews. Komandan Koramil 08/PB Kapten Inf Efendi Munthe, Danramil 09/TB Kapten Inf Salam dan Danramil 17/Datuk Bandar Kapten Inf Syaifullah mengikuti kegiatan penyuluhan STBM (Sanitasi Total Berbasis Masyarakat) tentang sosialisasi kebersihan lingkungan yang dilaksanakan di Aula Koramil 17/DB Kota Tanjung Balai, Kamis (21/03/2019).

 

Dalam hal ini penyelenggara dari Dinas Kesehatan Kota Tanjung balai yang di selenggarakan puskesmas dalam rangka meningkatkan pengetahuan tentang sanitasi total berbasis masyarakat (STBM) meningkatkan akses sarana jamban yang ada pada masyarakat dan menurunkan angka buang air besar sembarangan.

 

Dalam Kegiatan itu di hadiri  oleh para Perangkat Kelurahan wilayah Kota Tanjung Balai, dari puskesmas, DKK, para Babinsa, Babinkamtibmas serta Masyarakat.

 

“Kesehatan merupakan faktor yang sangat penting dalam penataan kehidupan bermasyarakat, oleh karena itu berbagai upaya dilakukan untuk meningkatkan kesehatan, dimulai dengan usaha prepentif secara individu, kelompok dan menyeluruh.

 

Salah satunya adalah sanitasi total yang merupakan upaya bersama seluruh warga masyarakat, dengan kader sebagai penggerak utama dan pertama.” Demikian antara lain disampaikan Kapten Inf Efendi Munthe, Dalam sambutannya pada acara Sosialisasi Sanitasi Berbasis Masyarakat (STBM) yang diselenggarakan oleh Puskesmas terhadap staf kelurahan, kepala dusun dan seluruh kader posyandu sewilayah Kota Tanjung Balai. (red.Penrem022/PT)

 

 

Pos terkait