Batu Bara | Dalam rangka untuk menciptakan dan meningkatkan kerja sama yang baik, dan menjaga silatuhrahmi antara TNI Pemerintahan Desa dan untuk menciptakan kemanunggalan TNI dan Rakyat, serta untuk mempererat hubungan silaturahmi yang baik antara Babinsa dengan aparat Kelurahan serta masyarakat, dalam hal ini Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 04/Talawi jajaran Kodim 0208/Asahan Sertu N. Suprayetno turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan perangkat Desa Perk. Tanah Datar membahas tentang keamanan lingkungngan yang sedang maraknya kehilangan, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Kantor Desa Perk. Tanah Datar Kecamatan Datuk Tanah Datar Kabupaten Batu Bara, Rabu (10/11/2021).
Sebagai Babinsa di Desa Perk. Tanah Datar Kecamatan Datuk Tanah Datar, Babinsa Sertu N. Suprayetno turun kewilayah binaan untuk melaksanakan silaturahmi dengan perangkat Desa Perk. Tanah Datar dan Masyarakat yang ada di wilayah binaan dan merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh Babinsa. Pada kegiatan Komsos kali ini, Sertu Risman menanyakan kepada perangkat Desa Perk. Tanah Datar dan Masyarakat tentang situasi keamanan diwilayah tersebut.
Dalam keteranganya, perangkat Desa Perk. Tanah Datar menyampaikan, bahwa sampai saat ini situasi masih kondusif. dan beliau menyampaikan kepada masyarakat agar saling membantu masyarakat yang kurang mampu. Diakhir silaturahminya saat itu, Babinsa Sertu N. Suprayetno mengajak Kepala Lingkungan dan Masyarakat untuk bersama-sama membantu masyarakat, agar dapat bantuan dari pemerintah tanpa ada keributan atau tekanan dari pihak manapun. “Apabila ada hal- hal yang mengganggu pelaksanaan kegiatannya, segera laporkan dan berkordinasi dengan Babinsa,” ujar Babinsa Sertu N. Suprayetno.