Batu Bara | Terjalinnya kerjasama yang baik antara masrakat dengan TNl-polri, Komandan Koramil 05/Tanjung Tiram Kapten Inf Salam dan 1 orang anggota Koramilnya turut serta menghadiri acara Komunikasi Sosial (Komsos) dalam rangka pencanangan pembangunan zona integritas, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Aula Bayangkari Polsek Labuhan Ruku Kecamatan Talawi Kabupaten Batu Bara, Rabu (17/02/2021).
Dalam rangka menjalin komunikasi antara aparat komando kewilayahan dengan masyarakat bisa dilakukan di mana saja. Seperti yang dilakukan Danramil dengan melakukan komunikasi social, kegiatan ini dilakukan dalam rangka meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat untuk bisa bekerjasama dalam rangka peningkatan program swasembada pangan nasional yang sudah dicanangkan oleh pemerintah.
Kalau kita sering terjun langsung ke lapangan dan lakukan komunikasi akan terjalin hubungan yang baik dengan masyarakat, komunikasi dengan masyarakat tidak mengenal tempat, di mana masyarakat berbuat di situ saya selalu berusaha untuk hadir, ini sebagai wujud kedekatan TNI dengan masyarakat,” ungkap Danramil.
Kapten Inf Salam menyambut positif acara Sosialisasi Pembangunan Zona Integritas, Dalam sambutan Danramil mengatakan pembangunan zona integritas bertujuan untuk meningkatkan wibawa serta citra organisasi yang mampu mengembangkan budaya kerja birokrasi yang anti korupsi, kolusi dan nepotisme, bekinerja tinggi, akuntabel dan mampu memberikan pelayanan publik yang berkualitas.
Melalui sosialisasi ini diharapkan satuan kerja dapat memahami dan mempersiapkan tim pembangunan zona integritas, dengan menyiapkan data serta dokumen pendukung lainnya yang dapat dijadikan persyaratan saat penilaian. “Harapannya dapat memberi keyakinan kepada tim penilai nasional dari Kemenpan RB dengan tujuan agar predikat Wilayah Wilayah Bebas Dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) dapat dicapai,” tutup Danramil.