Jajaran Kodim 0208/Asahan Selalu Tekun Laksanakan Komunikasi Sosial Bersama Warga Untuk Menjalin Silaturahmi

Asahan  |  Dalan rangka untuk menjalin silaturahmi, Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 06/Kisaran jajaran Kodim 0208/Asahan Serka Syafriman  turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan warga, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Jalan Budi Utomo Lingkungan I Kelurahan Siumbut Umbut Kecamatan Kota Kisaran Timur Kabupaten Asahan, Kamis (25/03/2021).

Adapun Pembicaraan yang dibahas adalah  tentang  kebersihan dan keamanan lingkungan khususnya di wilayah kelurahan Siumbut Umbut,saran babinsa kepada kepling agar masing masing kepala lingkungan supaya menyampaikan kepada warga masyarakat tentang kebersihan dan keamanan di lingkungannya masing masing.

Pada pelaksanaan kegiatan Komunikasi Sosial tersebut yang dilaksanakan diwilayah binaan tersebut turut serta dihadiri oleh, Babinsa (Serk Syafriman), Erizal Seklur Kelurahan Siumbut umbu, Kepling V (Yitno), Ketua karang taruna (Feri).

Kegiatan tersebut dengan hasil yang dicapai adalah, kehadiran Babinsa dapat dirasakan dikelurahan serta meningkatkan kepercayaan terhadap institusi TNI. Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar.

 

 

Pos terkait