Simalungun | Dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19 serta menyambung hubungan silahturahmi dengan warga desa binaan, dalam rangka Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan diwilayah binaan disambut baik oleh Masyarakat dengan kegiatan aparatur Pemerintah TNI-AD Dalam menegakkan disiplin Protokol kesehatan, dalam hal ini seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil-12/Saribu Dolok jajaran Kodim 0207/Simalungun Kopda Erikson Sijabat turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Penegakkan Disiplin Protokol Kesehatan dalam rangka guna memutuskan mata rantai penyebaran Virus Covid-19 serta parian baru Omicron sebagai bentuk upaya membantu Pemerintah dalam menegakkan disiplin bagi masyarakat sekitarnya, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Kelurahan Saribudolok Kecamatan Saribudolok Kabupaten Simalungun, Jumat (04/03/2022).
Pada kesempatan tersebut Babinsa Kopda Erikson Sijabat mengajak masyarakat untuk menerapkan Protokol Kesehatan dan sekaligus menjelaskan tentang Penegakan Hukum Disiplin Protokol Kesehatan sebagai upaya pencegahan demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Selain mensosialisasikan protokol kesehatan, Babinsa juga menyampaikan dan menghimbau para warga yang keluar rumah agar selalu memakai masker dan tetap menjaga jarak aman, hal itu guna mencegah penularan ataupun memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19 dan parian baru Omicron. “Kita memberikan himbauan tentang Protokol Kesehatan untuk mencegah Penyebaran Virus Covid-19, hal tersebut guna untuk meningkatkan kesadaran Masyarakat tentang bahayanya Covid-19 dan parian baru Omicron, terang Babinsa Kopda Erikson Sijabat.
Ditempat terpisah, Danramil 12/Saribu Dolok Kapten Inf Binsar Panjaitan mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Babinsanya, Danramil juga mengingatkan warga agar peduli kebersihan lingkungan, terutama disaat musim penghujan seperti ini banyak bibit penyakit, oleh karena itu diharapkan warga selalu menjaga kebersihan lingkungan dan kesehatan diri serta keluarga. “Kepada warga agar selalu menjaga kebersihan lingkungan dan kesehatan dengan menggunakan Masker, menjaga jarak aman, menghindari keramaian dan selalu rajin mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir, hal tersebut guna untuk menghindari dan melindungi diri, keluarga dan lingkungan sekitarnya,” terang Danramil.
Dengan melaksanakan kegiatan PPKM di wilayah Koramil 12/Saribu Dolok tepatnya di Kelurahan Saribudolok terkait tentang Protokol Kesehatan, menghimbau kepada warga agar selalu Memakai masker, Menjaga jarak, Menghindari kerumunan dan Mengurangi mobilitas, guna untuk meningkatkan kesadaran Masyarakat tentang bahayanya Covid-19 dan parian baru Omicron, tutup Kapten Inf Binsar Panjaitan.