Danramil 08/ Rantau Prapat Komsos Dengan FKPPI

 

 

Bacaan Lainnya

TerobosNews. Labuhan Batu- Danramil 08/RP Kodim 0209/Labuhan Batu  Kapten Inf Hidayat  melaksanakan kegiatan Komsos dengan anggota FKPPI bertempat diaula kantor Koramil 08/Rantauprapat Kabupaten Labuhan Batu, Jumat (12/04/2019)

 

Hadir Dalam kegiatan tersebut: Ketua FKKPI Rantau utara ,Ketua FKKPI Rantau selatan, Ketua FKKPI Bilah barat beserta anggota.

 

Danramil 08/RP Kapten Inf Hidayat mengatakan Mari Kita jaga dan jalin hubungan yang sehat antara sesama anggota KBT yang ada diwilayah kabupaten Labuhan batu,  Tingkatkan hubungan Emosional yang baik antara sesama anggota FKPPI se Kabupaten labuhan batu  sehingga tercipta hubungan yang sehat dan harmonis.

 

Dalam menyikapi situasi saat ini, lanjutnya, khususnya yang berkaitan dengan ketahanan dan keamanan wilayah perlunya menjalin komunikasi aktif antara TNI, Polri, Keluarga Besar TNI (KBT) dan FKPPI serta lainnya di wilayah Kabupatan Simalungun. “Karena dengan mantapnya sistem komunikasi antara komponen bangsa akan mendapatkan suatu informasi cepat dan tepat dalam rangka cipta kondisi wilayah yang aman, nyaman dengan melakukan langkah-langkah deteksi dini dan cegah dini,” jelas  danramil Kapten Inf Hidayat. (sumber.Penrem022/PT)

Pos terkait