Tanjung Balai | Dalam rangka guna untuk memutus mata rantai penyebaran Virus Covid 19 di wilayah Binaan. Dalam hal ini Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 17/Datuk Bandar jajaran Kodim 0208/Asahan Kopka Nurwanto turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Penegakan Disiplin Pengawasan Protokol Kesehatan pada Covid-19 kepada masyarakat dengan memberikan pemahaman New Normal yaitu menggunakan masker setiap keluar rumah,cuci tangan pakai sabun, menjaga jarak dan membagikan masker, kegiatan tersebtu yang dilaksanakan bertempat di Jalan H M Nur Kelurahan Gading Kecamatan Pahang Kota Tanjung Balai, Jumat (22/10/2021).
Demi memutus mata rantai virus corona di sekolah Babinsa Kopka Nurwanto bersama tim satgas covid-19 melaksanakan pemeriksaan, sosialiasi protokol kesehatan dan penerapan 3M di wilayah binaan, dalam hal ini Babinsa Kopka Nurwanto menjelaskan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang bahaya virus corona dan penerapan protokol kesehatan di sekolah maupun di rumah.
Lebih lanjut Babinsa Kopka Nurwanto mengatkan semoga dengan sosialisasi ini adek-adek selalu menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari, karna adek-adek ini penerus masa depan kita semua,”tutup Kopka Nurwanto.
Disela-sela kesibukannya Danramil mengatakan kegiatan Babinsa jajaran Koramil 17/Datuk Bandar selalu berkordinasi dengan dinas terkait untuk sama-sama memutus penyebaran virus corona, ini merupakan kebijakan komando atas yang disampekan secara lisan kepada jajaran Danramil bahwa di daerah teritorial, untuk selau menegakakan disiplin protokol kesehatan di tengah pandemi covid-19,” tegasnya.