TerobosNews. Tugas pokok seorang Babinsa adalah melaksanakan kegiatan kewilayahan guna mewujudkan ketahanan wilayah serta kemanunggalan TNI rakyat. Untuk mewujudkan itu, salah satu upayanya dengan mendata kembali wilayah binaannya yang meliputi geografi, demografi maupun kondisi sosial.
Serda S.Hasugian sebagai Babinsa Kel kp lama selalu memperbarui datanya dengan mendatangi kantor Kelurahan serta koordinasi dengan aparat setempat tentang perkembangan situasi dan kondisi wilayah untuk menghindari hal hal yang tidak diinginkan mengingat akhir akhir ini masih terdapat jaringan terorisme di di wil Kodam I/BB yaitu di Kota Sibolga.
Dihadapkan dengan situasi tersebut diatas Babinsa Kel kp lama mnympikan kepada seluruh Kepling agar selalu waspada dan mendata tamu yang menginap maupun selalu laksanakan ronda.
Catat dan pantau tamu yang menginap terutama yang tidak kita kenal, kita antisipasi sejak dini dan selalu saling mengingatkan agar tetap menjaga situasi lingkungan agar tetap kondusif.
Serda S.Hasugian selaku Babinsa Kel kp lama tidak pernah jenu memantau wialyah binaannya, itu sudah menjadi tugas dan tanggung jawabnya, monitor setiap perkembangan dan segera melaporkan ke komando atas. (Unit.Dim0203/Lkt)