Babinsa Koramil 04/Kuala Komunikasi Sosial Dengan Masyarakat Desa Dalan Naman Kec. Kuala

 

 

Bacaan Lainnya

TerobosNews. Kuala, 21 Maret 2019 Kopda Nurdin Babinsa Koramil 04/Kuala Kodim 0203/Lkt melaksanakan kegiatan Komsos bersama  Masyarakat Desa Dalan naman Kec. Kuala.

 

Pada kegiatan tersebut Kopda nurdin melaksanakan komsos dengan warga di Dusun 2 Laukersik Desa Dalan naman mengajak warga agar senantiasa menumbuhkan rasa kekeluargaan di lingkungan masing-masing sehingga tercipta suasana damai dan tentram yang dibuktikan dengan kegiatan yg positif seperti  karya bakti bersama di lingkungan sehingga rasa kekeluargaan menjadi lebih erat.

 

Disamping itu babinsa juga memberikan arahan untuk mengaktifkan terus kegiatan siskamling untuk menjaga  keamanan, kalau ada kejanggalan segara lapor ke Babinsa atau aparat terdekat.

 

Di sela-sela itu juga Bpk. Suhadi (tokoh pemuda) mewakili pemuda menyampaikan membahas tentang pembinaan pemuda agar diadakanya kegiatan olahraga bersama sehingga pemuda terhindar dari kegiatan yang melanggar hukum seperti penyalahgunaan narkoba yang dapat merusak generasi muda.

 

Dengan adanya kegiatan komunikasi  sosial ini akan menciptakan hubungan yang baik dengan Babinsa  Koramil 04/Kuala Kodim 0203/Lkt khususnya,sehingga menambah kepercayaan dan semangat warga kembali bangkit karena Babinsa peduli dan ikut monitoring wilayah Desa Binaannya.

 

Masyarakat berharap kegiatan komsos ini dapat meningkatkan kebersamaan TNI dan rakyat sehingga kedepan mempermudah dalam melakukan koordinasi guna menangani permasalah yang timbul di Desa. (Sumber.Dim0203/Lkt)

Pos terkait